Lorenzo: Rossi Jauh Lebih Kuat


Rider Yamaha Movistar, Jorge Lorenzo lagi-lagi mempertontonkan performa terbaiknya dengan memenangkan seri Catalunya, Minggu 14/6/2015. Lorenzo mempertegas posisinya di podium pertama setelah membuat catatan waktu tercepat 42 menit 53.208 detik di seri ketujuh MotoGP 2015.

Ini menjadi kemenangan beruntun yang keempat kalinya bagi rider asal Spanyol tersebut di sepanjang balapan musim 2015, serta menjadi yang pertama semenjak menapaki karir di kelas MotoGP. Sedangkan tiga kemenangan gemilang lainnya ia raih di seri Spanyol, Prancis, serta Italia.

Meskipun demikian, X-Fuera - julukan Lorenzo, masih hinggap di posisi kedua klasemen sementara dengan total 137 angka. Sedangkan posisi teratas masih dikuasai oleh kawan setimnya, Valentino Rossi yang lebih unggul satu angka. Hal ini membuat Lorenzo memberikan sanjungan untuk Rossi yang mana selalu meningkat penampilannya di setiap race yang dilakoni.

“Ini baru balapan seri ketujuh, tetapi klasemen sementara ini begitu dekat antara kami. Valentino hampir selau meningkat di setiap balapan. Minggu 14 Juni 2015, dia mendapatkan lebih dari sekadar kemenangan pole position. Dia jauh lebih kuat, lebih konstan,” kata Lorenzo, seperti dilaporkan Crash, Senin (15/6/2015).
“Beruntung, saya juga konstan dan fokus. Pada balapan kali ini saya harus memberikan risiko tambahan lebih agar tidak kehilangan perlombaan. Penting untuk mendapatkan kemenangan ini, sebab motor tidak sama seperti di Mugello, Le Mans, atau trek ini,” tambahnya.
Previous
Next Post »